Skip to main content

Google Peringatkan Pengguna Android: Hindari WiFi Publik, Ini Alasannya!

 


Google baru saja mengeluarkan peringatan serius bagi pengguna HP Android agar tidak sembarangan menggunakan jaringan WiFi publik. Peringatan ini dirilis melalui laporan resmi “Behind the Scenes” edisi Oktober 2025, yang membahas meningkatnya kasus penipuan berbasis pesan teks (SMS phishing) di perangkat Android.

Menurut Google, banyak jaringan WiFi publik yang tidak memiliki enkripsi, sehingga rentan disusupi peretas (hacker). Kondisi ini bisa dimanfaatkan untuk mencuri data penting seperti kata sandi, rekening bank, atau informasi pribadi lainnya.

Dalam laporannya, Google menyebut 94 persen pengguna Android berisiko menjadi korban serangan berbasis teks. Serangan ini bukan lagi tindakan acak, melainkan dilakukan oleh kelompok terorganisir yang menargetkan kerugian finansial dan manipulasi psikologis korban.

Meski demikian, 73 persen pengguna Android mengaku sudah merasa khawatir dengan ancaman penipuan digital, dan 83 persen menilai kejahatan siber di perangkat mobile termasuk berbahaya. Karena itu, Google menegaskan agar pengguna menghindari WiFi publik demi keamanan data pribadi.

Hindari penggunaan WiFi publik sebisa mungkin. Jaringan ini sering kali tidak terenkripsi dan mudah dieksploitasi,

Selain menghindari WiFi publik, Google juga mendorong pengguna untuk:

  • Selalu memperbarui patch keamanan Android,

  • Memperhatikan peringatan keamanan dari sistem, dan

  • Rutin meninjau rekening bank serta laporan kredit untuk mendeteksi aktivitas mencurigakan sedini mungkin.

Bukan hanya Google, Transportation Safety Administration (TSA) Amerika Serikat juga mengeluarkan imbauan serupa pada Juli 2025 lalu. TSA secara tegas meminta para pelancong tidak menggunakan WiFi publik gratis, terutama untuk transaksi keuangan.

Jangan pernah memasukkan data sensitif saat memakai WiFi yang tidak aman, tegas TSA, dikutip dari USA Today.

Pasalnya, peretas bisa mengganggu koneksi antara ponsel dan server tujuan, atau bahkan membuat jaringan WiFi palsu (fake hotspot) dengan nama mirip jaringan resmi.

Menurut Federal Trade Commission (FTC) AS, keamanan WiFi publik saat ini memang sudah membaik dibanding masa awal internet, karena sebagian besar situs web telah menggunakan enkripsi HTTPS.

Namun, FTC tetap mengingatkan bahwa pengguna tetap harus waspada karena tidak semua situs atau jaringan dilindungi dengan sempurna.

Sekarang sebagian besar situs web sudah terenkripsi, jadi WiFi publik relatif aman. Tapi kehati-hatian tetap perlu, 

Jika kamu memang harus menggunakan WiFi publik, berikut tips aman yang disarankan oleh pakar keamanan digital:

  1. Gunakan VPN (Virtual Private Network) agar koneksi terenkripsi.

  2. Pastikan situs yang dikunjungi menggunakan HTTPS (ditandai ikon gembok di kolom alamat).

  3. Cek nama jaringan sebelum terhubung, pastikan itu jaringan resmi.

  4. Matikan fitur koneksi otomatis ke WiFi, terutama di tempat umum.

 

Comments

Postingan Populer

Kode Redeem The Forge Roblox Desember 2025, Buruan Klaim Sebelum Hangus

  Siapa nih yang lagi cari-cari kode redeem The Forge Roblox terbaru? Kebetulan detikINET punya satu kode yang bisa diklaim secara cuma-cuma. Untuk hadiah yang bisa didapatkan berupa lima reroll. Sebaiknya gamer mengklaimnya sekarang, karena tidak diketahui masa aktif kodenya dan berapa banyak pemain yang bisa menggunakannya. Namun saat artikel ini dibuat, detikINET sudah menjajalnya dan berhasil. Bagi yang belum tau, reroll merupakan salah satu item yang sangat berguna di dalam game Roblox. Dengan item ini, gamer dapat membuka statistik dan kemampuan menjadi lebih baik, yang akan membuat perjalanan pandai besi kalian jauh lebih mudah. Jadi reroll dapat digunakan untuk mengubah status ras gamer di dalam permainan. Adapun ras yang dimaksud di antaranya human, elf, zombie, goblin, undead, orc, dwarf, shadow, minotaur, dragonborn, golem, angel, dan demon. Dari semua jenis ras tersebut, paling susah didapatkan ialah angel dan demon. Kedua ras ini langka dan persentase untuk mendapatkan...

Micron Keluar dari Bisnis RAM Konsumer, Merek Crucial Disetop

Micron menghentikan bisnis RAM dan SSD konsumer di bawah merek Crucial mulai awal 2026. Perusahaan mengalihkan fokus ke produksi memori untuk data center dan kebutuhan AI yang permintaannya melonjak. Penghentian Crucial diperkirakan mengurangi pilihan RAM/SSD di pasar konsumen dan berpotensi memengaruhi harga. Produsen memori global Micron resmi menghentikan bisnis RAM dan SSD konsumer di bawah merek Crucial. Langkah ini membuat lini produk Crucial disetop secara bertahap mulai sekarang hingga awal 2026, seiring perusahaan mengalihkan fokus ke memori untuk data center dan kecerdasan buatan (AI). Dalam rilis resmi, Micron menyatakan akan menghentikan penjualan produk Crucial ke distributor, retailer, dan penyalur di seluruh dunia paling lambat Februari 2026.  Meski demikian, perusahaan akan tetap mendistribusikan produk konsumer yang sudah dipesan melalui kuartal II fiskal 2026 dan tetap memberikan dukungan garansi serta servis bagi pengguna existing. Menurut Micron, keputusan ini d...

Monetisasi FB Pro Tertahan, Apa yang Salah?

langsung. Dengan adanya FB Pro, profil pribadi berubah menjadi lebih profesional, status “Teman” otomatis berubah menjadi “Pengikut”, dan fitur analitik ditambahkan untuk memantau performa akun. Tujuannya jelas membantu kreator membangun eksistensi sekaligus memperoleh pendapatan. Namun dibalik peluang ini terdapat tantangan besar berupa syarat monetisasi yang ketat dan seringkali membingungkan bagi pemula.  Mengapa Monetasi di FB Pro Sulit Dicapai? Banyak kreator FB Pro belum memenuhi syarat monetisasi karena beberapa faktor utamanya: Jumlah pengikut belum mencukupi untuk fitur dasar seperti Stars, karakter wajib memiliki minimal 500 pengikut aktif selama 30 hari. Sementara untuk iklan in-stream, syaratnya jauh lebih tinggi yaitu 10.000 pengikut dan 600.000 menit tayang dalam 60 hari. Kurangnya jam tayang dan interaksi, monetisasi iklan menuntut jumlah tayangan yang besar. Kreator yang hanya mengungkapkan sekali sulit mencapai angka 60.000 - 600.000 menit tayang. Selain itu, inter...